SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA YANG PENUH INSPIRASI, TUHAN YESUS MEMBERKATI KITA SEMUA

Jumat, 04 Maret 2016

Pendalaman Mengenai Alkitab

Mengapa Perlu Mengerti Alkitab?


“Banyak orang tahu Alkitab. Tapi, bagi orang Tionghoa, buku itu tidak cocok dan asing.” – LIN, CHINA.

“Saya bahkan tidak bisa mengerti Kitab Suci agama Hindu saya. Jadi, bagaimana saya bisa mengerti Alkitab?”- AMIT,INDIA.

“Saya akui Alkitab itu buku yang sudah ada sejak lama dan katanya banyak yang beli. Tapi, saya sendiri tidak pernah melihatnya.” – YUMIKO,JEPANG.

Banyak orang di dunia sangat menghargai Alkitab. Tapi, mereka mungkin hanya tahu sedikit tentang isinya. Jutaan orang di Asia dan bahkan di negeri-negeri yang memiliki banyak Alkitab juga seperti itu.

Jadi, Anda mungkin bertanya, ‘ Untuk apa mengerti Alkitab? ‘ Jika Anda mengerti Kitab Suci, Anda bisa:
·         * Merasa puas dan bahagia
·        *  Mengatasi masalah keluarga
·         * Mengatasi kekhawatiran
·         * Lebih akrab dengan orang lain
·         * Mengatur uang dengan bijaksana

Misalnya, Yoshiko di Jepang. Dia penasaran dengan isi Alkitab dan memutuskan untuk membacanya. Hasilnya? Dia berkata , “Alkitab membantu saya punya tujuan hidup dan harapan masa depan. Saya tidak lagi merasa hampa.”

 Amit, yang berkomentar di awal, juga memutuskan untuk memeriksa Alkitab. Dia berkata, “Saya Kagum. Alkitab ternyata bisa bermanfaat bagi semua orang.”
Alkitab sudah membantu kehidupan jutaan orang. Maukah Anda juga memeriksa dan mendapat manfaatnya?

Semoga dengan Artikel ini, kita bisa tahu Mengapa perlu Mengerti Alkitab?
Tuhan Yesus Memberkati Kita semua...


Tidak ada komentar:

Posting Komentar